Halaman

Senin, 29 Oktober 2012

Info Tes Seleksi PPG IAIN Walisongo


IAIN WALISONGO SEMARANG SELENGGARAKAN UJIAN SELEKSI
PROGRAM PENDIDIKAN PROFESI GURU (PPG) TANGGAL 27 OKTOBER 2012


Secara resmi pendaftaran program PPG bagi guru dalam jabatan di LPTK/Fakultas Tarbiyah IAIN Walisongo Semarang ditutup pada tanggal 20 Oktober 2012. Pada tanggal 22 Oktober 2012, Mapenda Kantor Kementerian Agama se Jawa Tengah menyerahkan seluruh dokumen guru yang mendaftar. Jumlah pendaftar mencapai 3600 guru se Jawa Tengah. Sebuah jumlah yang sangat besar, dan di luar dugaan panitia.
Setelah dilakukan validasi dan verifikasi dokumen pendaftar, Dekan Fakultas Tarbiyah IAIN Walisongo memutuskan memanggil 810 guru pendaftar yang dinyatakan memenuhi syarat untuk mengikuti ujian tulis. Ujian tulis akan dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 27 Oktober 2012, pukul 08.00-10.00 WIB di Gedung D, K, N, dan Q, Kampus 2 Fakultas Tarbiyah IAIN Walisongo Semarang.
Sebanyak 810 guru tersebut terdiri dari: 80 guru Al-Qur’an Hadits, 80 guru Aqidah Akhlaq, 80 guru Fiqih/Ushul Fiqih, dan 570 guru Kelas MI. Daftar nama peserta ujian tulis dan kartu tes, dapat diakses di Kantor Kementerian Agama Kab/Kota se Jawa Tengah, atau melalui website: www.walisongo.ac.id. Direncanakan hasil ujian seleksi akan diumumkan pada hari Senin, 29 Oktober 2012 melalui website IAIN dan Kantor Kemenag Kab./Kota.
Mengingat sangat terbatasnya kuota program PPG tahun ini, yaitu 120 orang yang terbagi menjadi empat kelas (Aqidah Akhlaq, Al-Qur’an Hadis, Fiqih/Ushul, Guru Kelas MI), masing-masing 30 peserta, maka Drs. H. Shodiq Abdullah, M.Ag., selaku Plt. Dekan Fakultas Tarbiyah IAIN Walisongo mengimbau kepada para guru yang sudah terdaftar pada LONGLIST Kementerian Agama RI, tetapi belum diterima pada program PPG tahun ini, agar bersabar menunggu kesempatan mengikuti program sertifikasi guru melalui PLPG (Pendidikan dan Latihan Profesi Guru) yang menurut Kementerian Agama RI masih akan berlangsung pada kuota tahun 2013 dan tahun 2014. Perlu dipahami pula bahwa program PPG dilaksanakan selama dua semester (1 tahun), sedangkan PLPG diselenggarakan selama 90 jam pembelajaran (sekitar 10 hari), tetapi keduanya sama-sama bertujuan untuk menyiapkan guru professional dengan sertifikat pendidik.
Dekan Fakultas Tarbiyah menyampaikan terimakasih yang tidak terhingga atas partisipasi dan antusiasme para guru madrasah non-PNS se Jawa Tengah, juga atas kerjasama yang sangat baik dari semua pimpinan dan staf Mapenda Kementerian Agama Kab./Kota se Jawa Tengah yang telah melaksanakan sosialisasi dan pendaftaran program PPG dengan sukses. Beliau atas nama pimpinan dan panitia penyelenggara LPTK IAIN Walisongo Semarang juga mohon maaf atas segala kekurangan. [www.walisongo.ac.id].

Tidak ada komentar:

Posting Komentar